Rabu, 10 April 2013

Surat penawaran dan permintaan penawaran




Definisi
Surat Penawaran
Surat penawaran adalah surat yang berisi informasi keadaan suatu barang/jasa yang hendak dijual kepada calon pihak yang dikirim surat (calon pembeli/pengguna jasa).
Supaya calon pembeli menjadi tertarik membeli barang dagangan itu, penjual harus pandai-pandai menarik minat pembeli malalui suratnya.Gaya bahasa harus dibuat semenarik dan sejelas mungkin supaya pembeli yang pada mulanya tidak menaruh minat dapat berubah pikiran dan ingin membelinya.

Surat permintan penawaran barang

Surat permintaan penawaran barang adalah surat yang dikirimkan kepada penjual oleh calon pembeli dengan maksud meminta informasi mengenai harga dan keadaan barang, serta persyaratan mengenai jual-beli barang.
Calon pembeli tersebut meminta informasi yang lengkap mengenai produk dan harga setiap produk. Biasanya calon penjual akan membalas surat permintaan penawaran tersebut dengan melampirkan katalog atau brosur harga produk.


Contoh

Surat Penawaran

PT. SALVAGIA
JL.Goalpara No.9 Sukabumi, Jawa Barat 43192. Tlp. (0266)235089
Sukabumi, 5 sepetember 2010
Nomor surat    : 085/IX/09
Lampiran         : 1 (satu) berkas
Perihal             : Penawaran
Yth. Pimpinan CV.Kurnia Alam
Jalan Gampang Ingat No.29
Bandung, Jawa Barat
Dengan Hormat,
Kami PT.Salvagia merupakan perusahaan penghasil produk daur ulang cukupternama.Kepuasan konsumen dan kesuksesan kerjasama selalu menjadi prioritas utamakami.Karena itulah kami hanya menjual produk – produk berkualitas tinggi dan ramahlingkungan. Melalui surat ini, kami menawarkan produk daur ulang berupa alat industriramah ligkungan dan berkualitas internasional (spesifikasi beberapa produk terlampir).
Selama 16 tahun Perusahaan berdiri, kami telah melakukan kerjasama denganberbagai pihak diberbagai bidang.Kerjasama yang terjalin selalu menguntungkankeduabelah pihak.
Demikian penawaran ini, semoga kerjasama yang baik dapat terjalin.Atas perhatian, kami ucapkan terimakasih.
Hormat kami,


Ayub kamma
Dirut PT. Salvagia

Surat Permintaan Penawaran Barang

PT MAJU TERUS
Kompleks Manado Electronik Centre Blok E Lt. 2 No. 13
Yogyakarta, 19 April 2011
Nomor: 345/MT/VII/2011
Perihal: Permintaan penawaran dan daftar harga
Kepada
Yth. PT Selalu Jaya
Jl Kaliurang Km 6
Yogyakarta
Dengan hormat,
Sehubungan dengan iklan Anda pada harian Kedaulatan Rakyat tanggal 10 April 2011, kami tertarik untuk membeli berbagai jenis peralatan kantor yang Anda tawarkan.
Untuk itu kami mohon Anda dapat mengirimkan spesifikasi yang lebih rinci, daftar harga, cara pembelian berikut cara pembayarannya. Adapun masalah pemesanan, akan segera kami lakukan setelah informasi dari Anda kami terima.
Atas perhatiannya, kami sampaikan terima kasih.
Hormat kami,

PT Maju Terus


Ayub Kamma
Manajer General Affair

2 komentar: